BerandaSportDilematis PNS, Antara Peringatan HUT Lutim dengan Tarung Tinju

Dilematis PNS, Antara Peringatan HUT Lutim dengan Tarung Tinju

- Advertisement -spot_img

Duel tinju dunia antara Floyd Mayweather Jr dan Manny ‘Pacman’ Pacquaio yang disiarkan secara langsung oleh TV Nasional ternyata menjadi dilematis tersendiri bagi PNS di Luwu Timur. Pasalnya, disaat bersamaan, juga dilaksanakan upacara HUT Kabupaten Luwu Timur ke 12.

Salah seorang PNS yang enggan disebutkan namanya mengaku jika menghadiri upacara HUT Lutim adalah dilematis, sebab keinginannya juga cukup besar untuk bisa menonton secara langsung pertarungan tinju tersebut.

“Mudah-mudahan ada siaran ulangnya, sebab tidak mungkin kami mau tinggalkan peringatan HUT Lutim ini, sebab tidak mungkin bisa diulang,” ujarnya sambil tertawa.

Namun, tidak semua PNS berpikiran sama. Sebab ada juga yang memilih pulang lebih dahulu disaat peringatan Hut Lutim ke-12 yang dirangkaikan dengan Launching Festival Danau Matano itu dimulai.

“Ini saja saya terlambat nontonnya, sebab sudah pada ronde pertengahan baru saya sempat menonton,” katanya.

Pertarungan tinju dunia antara Floyd Mayweather Jr dan Manny ‘Pacman’ Pacquaio akhirnya dimenangkan oleh Floyd Mayweather Jr dengan keunggulan poin.

spot_img
REKOMENDASI
Related News