LUWU TIMUR – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Luwu Timur melalui Bidang Pemadaman, Evakuasi dan Sarana Prasarana menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dengan menghadirkan seluruh Komandan Regu (Danru) Pos Damkar se-Kabupaten Luwu Timur, Senin (22/02/2023).
Rakor yang dilaksanakan di Aula Kantor Disdamkar Lutim ini dipimpin langsung Sekretaris Dinas Damkar, Burhanuddin, didampingi Kepala Bidang Pemadaman, Evakuasi & Sarpras, Haeruddin Kopa, Kepala Seksi Evakuasi, Lisman, dan Kepala Seksi Sarana Prasarana & Informasi, Ichsan Nur Fasah.
Ada beberapa hal yang dibahas dalam rangka meningkatkan kinerja pelayanan kepada masyarakat serta meningkatkan kedisiplinan anggota damkar yang bertugas di setiap kecamatan.

Sekretaris Dinas Damkar, Burhanuddin mengatakan bahwa, hari ini mengundang para Danru yang bertugas di seluruh kecamatan untuk membahas beberapa agenda penting guna memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.
“Tujuannya agar tercipta rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, sesuai visi dan misi Bupati Luwu Timur pada poin 5 yakni Mewujudkan ketentraman dan ketertiban pada seluruh masyarakat,” jelas Burhanuddin.
Pada kesempatan ini, para Danru juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan inovasi-inovasi dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat agar tercipta pelayanan yang lebih maksimal. (*)





