Warga di Sulawesi Selatan saat ini dikhawatirkan dengan peredaran uang palsu, pasca pengungkapan kejahatan pemalsuan uang rupiah di Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar, beberapa waktu lalu.
Temuan uang palsu itu diungkap seorang netizen pada story instagram miliknya. Diakun @deeutamihasan terungkap jika terdapat uang palsu yang yang ditemukan saat mengumpulkan uang arisan. Dalam postingan juga disematkan tulisan “Real video, kejadianx di Palopo 😫😫😫😫”.
Dalam video juga terdengar penjelasan tentang awal mula temuan uang palsu tersebut. “Arisan ki tadi di social barn dan terima tunai,” ujarnya dalam video itu.
Dia pun mengimbau kepada para pelaku usaha untuk tidak terima tunai untuk mewaspadai peredaran uang palsu. “Buat pelaku usaha untuk jangan dulu terima tunai sekarang,” ujarnya.
Untuk diketahui, Kasus uang palsu di UIN Alauddin Makassar, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), berhasil diungkap polisi. Sebanyak 17 tersangka ditangkap, tiga di antaranya masih buron.
Baca Juga: Waspada Peredaran Uang Palsu di Sulsel, Kenali Ciri Khas Uang Asli
Dalam aksinya, sindikat pencetak uang palsu di perpustakaan UIN Alauddin Makassar mencampur uang palsu dan asli sebelum mengedarkan uang cetakannya.
Polisi menyebut para tersangka mencampurkan uang asli dan palsu dengan perbandingan satu banding dua.