Luwuraya.comLuwuraya.comLuwuraya.com
  • Berita
    • Metro
    • Hukum
    • Politik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Luwu Timur
    • DPRD Luwu Timur
  • Wisata
    • Budaya
    • Kuliner
    • Rekreasi
  • Infografis
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Hoby
    • Komunitas
  • Lainnya
    • Foto
    • Video
    • Opini
    • Sport
Reading: KPU Tetapkan Jadwal dan Tahapan PSU Pilkada Palopo, Pemungutan Suara 24 Mei
Font ResizerAa
Luwuraya.comLuwuraya.com
Font ResizerAa
Cari
  • Berita
    • Metro
    • Hukum
    • Politik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Luwu Timur
    • DPRD Luwu Timur
  • Wisata
    • Budaya
    • Kuliner
    • Rekreasi
  • Infografis
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Hoby
    • Komunitas
  • Lainnya
    • Foto
    • Video
    • Opini
    • Sport
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Pengaduan
  • Redaksi
  • Tentang Kami
Beranda » Berita » KPU Tetapkan Jadwal dan Tahapan PSU Pilkada Palopo, Pemungutan Suara 24 Mei
Politik

KPU Tetapkan Jadwal dan Tahapan PSU Pilkada Palopo, Pemungutan Suara 24 Mei

Redaksi
Redaksi 5 Maret 2025
Share
Ilustrasi PSU Pilkada Palopo
SHARE

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan tahapan dan jadwal Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Palopo pascaputusan Mahkamah Konstitusi (MK). PSU akan berlangsung pada 24 Mei 2025 dengan tahapan persiapan mulai awal Maret.

Penyusunan program, anggaran, serta sosialisasi kepada masyarakat berlangsung dari 3 Maret hingga 24 Mei 2025. Sementara itu, pembentukan badan adhoc di mulai pada 1 Maret dan akan bertugas hingga 5 Juni 2025.

Tahapan Pencalonan

KPU akan mengumumkan pendaftaran calon pada 4-6 Maret. Pendaftaran pasangan calon (paslon) pada 7-9 Maret, dan pemeriksaan kesehatan hingga 13 Maret. KPU Sulsel telah mengeluarkan pengumuman resmi terkait pendaftaran ini melalui Nomor: 42/PL.02.2-Pu/7373/2025.

“Kami mengimbau partai politik pengusung paslon nomor urut 4 untuk segera menyiapkan dokumen-dokumen pencalonan,” ujar Anggota KPU Sulsel, Ahmad Adiwijaya. KPU juga berencana menggelar rapat koordinasi dengan partai politik pengusung sebelum pendaftaran pencalonan.

BACA JUGA:

Sekretariat DPRD Luwu Timur Paparkan Mekanisme PAW dalam FGD KPU Lutim

Setelah pendaftaran, penelitian administrasi akan berlangsung hingga 13 Maret. KPU akan menetapkan pasangan calon pada 23 Maret, bersamaan dengan pengundian nomor urut.

Tahapan Kampanye dan Pemungutan Suara

Tahap Kampanye mulai 26 Maret hingga 20 Mei, termasuk debat publik serta pemasangan iklan di media cetak dan elektronik. Masa tenang berlangsung pada 21-23 Mei, dan pemungutan suara pada 24 Mei.

Penghitungan suara akan terlaksana pada hari yang sama dan dapat di perpanjang hingga 12 jam. Rekapitulasi hasil perolehan suara di tingkat kecamatan berlangsung pada 25-29 Mei, sementara tingkat kabupaten/kota hingga 31 Mei 2025. Hasil PSU akan di umumkan paling lambat pada 6 Juni.

Penetapan Calon Terpilih

Jika tidak ada permohonan sengketa, penetapan calon terpilih maksimal tiga hari setelah KPU mengumumkan hasil PSU. Jika ada sengketa, penetapannya yakni tiga hari setelah KPU menerima salinan putusan MK.

Lihat Jadwal dan Tahapan Lengkap PSU Pilkada Palopo

Baca Juga Berita Rekomendasi Lainnya

PT Vale Gelar Media Training untuk Perkuat Pemberitaan Isu Pertambangan

Besok, Pemprov Sulsel, PT Vale, dan Pemkab Lutim Gelar Ground Breaking Matano Belt Road

DPRD Lutim Dorong Skema PJLP untuk Selamatkan 208 Tenaga Non-ASN

DPRD Luwu Timur Jadwalkan Reses Perseorangan 13–15 Desember

DPRD Luwu Timur Soroti Pemerataan Sarpras Madrasah

Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp Telegram Email Copy Link Print
Previous Article Festival Ramadan Pegadaian Palopo 2025: Dorong UMKM dan Literasi Keuangan
Next Article Jadwal dan Tahapan PSU Pilkada Palopo
Sumber Data Cuaca: prakiraancuaca cuaca besok di Palopo
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Pengaduan
  • Redaksi
  • Tentang Kami
Menu
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Pengaduan
  • Redaksi
  • Tentang Kami
© Kawal Media Consulting. Luwuraya Media Kreatif. All Rights Reserved.
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?