Pemerintah Kabupaten Luwu Timur memberikan kejutan dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025.
Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam mengumumkan pemangkasan jam kerja bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga pendidik. Pengumuman tersebut disampaikan saat menjadi Inspektur Upacara pada Peringatan Hardiknas 2025, Jumat (2/5/2025), di Lapangan Wasuponda.
“Atas beban kerja yang cukup berat, kami memberikan korting jam kerja kepada para guru dan ASN,” ujar Irwan dalam sambutannya yang disambut tepuk tangan peserta upacara.
Pemberlakuan jam kerja baru ini efektif mulai pekan depan, jam kerja ASN akan berakhir lebih awal.
Dari Senin hingga Kamis, mereka pulang pukul 15.00 Wita. Khusus Jumat, jam kerja berakhir pukul 15.30 Wita. Jam masuk tetap pukul 07.00 Wita seperti biasa.
Kebijakan ini, menurut Irwan, bukan sekadar bentuk apresiasi, tetapi juga strategi meningkatkan produktivitas tanpa membebani pegawai dengan jam kerja panjang.
Upacara Hardiknas yang menjadi panggung pengumuman kebijakan ini turut dihadiri Wakil Bupati Puspawati Husler, Forkopimda, serta pejabat di lingkungan Pemkab Luwu Timur.




