LUWU TIMUR – Anggota DPRD Luwu Timur, Ober Datte mengapresiasi kegiatan kunjungan kerja Bupati Luwu Timur yang langsung datang ke kantor desa-desa.
“Kegiatan ini sangat bagus untuk mendengar langsung keluhan-keluhan masyarakat yang berada di Kecamatan Towuti ini,” ujar Ober Datte, Rabu (16/02/2022).
Dirinya juga berharap agar salah satu program unggulan Bupati Luwu Timur yakni satu miliyar satu desa itu bisa tepat sasaran.
“Semoga program satu miliyar satu desa itu juga bisa tepat sasaran atas apa yang di butuhkan oleh masyarakat,” harapnya.
Sekedar diketahui, kunjungan kerja (kunker) Bupati Luwu Timur kini telah memasuki pekan ke lima yang sedang berlangsung di Kecamatan Towuti.
Dalam kunjungan kerja tersebut masih solid dihadiri oleh kepala OPD, unsur Forkopimda dan juga anggota DPRD Kabupaten Luwu Timur dapil IV.