LUWU TIMUR – Anggota DPRD Luwu Timur dari Partai Golkar, Najamuddin menggelar temu konstituen dalam rangka Reses Perseorangan masa sidang ke III tahun sidang 2022/2023, di Desa Balantang, Kecamatan Malili, Minggu (20/08/2023).
Pada kesempatan ini, Najamuddin mengajak masyarakat Kabupaten Luwu Timur agar perbanyak bersyukur karena Pemerintah daerah terus berupaya memanjakan warganya. Salah satu caranya dengan menanggung seluruh biaya administrasi kependudukan mulai dari lahir hingga meninggal dunia.
“Kita perlu bersyukur karena masyarakat Lutim sangat dimanjakan pemerintah daerahnya. Itu karena mulai dari lahir hingga meninggal dunia, seluruh biaya administrasi ditanggung pemerintah daerah,” ungkapnya.
Selain itu, lanjutnya, dari sisi APBD Lutim juga mendapat perhatian lebih dari daerah lain. Itu bisa dilihat dari 24 kabupaten dan kota di Sulsel, Lutim memperoleh anggaran terbesar kedua setelah Kota Makassar atau sebesar Rp 1,7 triliun.
Politisi dua periode ini juga mengingatkan kepada pemerintah Desa Balantang yang menjadi basis daerah pemilihannya untuk selalu transparan dalam pengelolahan anggaran desa. Apalagi saat ini sudah memasuki tahun politik, segala sesuatunya mesti dilakukan secara cermat dan terukur.
“Jadi saya juga ingatkan kepada masyarakat saat ini sudah memasuki tahun politik, bahkan tahapan sudah berjalan. Kami berharap masyarakat jangan terpecah hanya karena beda pilihan,” ungkap anggota DPRD Dapil 1 Malili dan Angkona ini.
Reses yang digelar saat ini, terlihat mayoritas masyarakat Desa Balantang mengusulkan kegiatan fisik dan juga pengadaan sarana dan prasarana bagi nelayan. Keinginan tersebut ketika memasuki sesi tanya jawab.
Sekedar diketahui, reses yang sangat antusias diikuti masyarakat Desa Balantang ini dihadiri Camat Malili dan sekaligus sebagai Plt. Desa Balantang, Nasir Dj, perwakilan Dinas PUPR, Dinas Perikanan, dan Pendidikan. (*)




