LUWU TIMUR – lomba MTQ ini merupakan salah satu agenda rutin pemerintah daerah di sektor keagamaan. Demikian kata Bupati Luwu Timur, H. Budiman saat membuka kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke X Tingkat Kabupaten Luwu Timur Tahun 2024, Jum’at (01/03/2024) malam.
Lanjutnya mengungkapkan, kegiatan syiar Islam ini dtujukan dalam rangka meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an.
“MTQ bukan hanya sekedar ajang perlombaan, tetapi juga sebagai upaya peningkatan kualitas melalui wujud nyata komitmen untuk mempelajari, memahami, dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari,” kata Bupati.
Untuk itu, Budiman mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, anak-anakku tadi yang tampil sangat luar biasa. “Kemudian kepada Pesantren Al Junaidiyah yang telah membuat panggung ini begitu megah, saya ucapkan terima kasih,” tambahnya.
“Termasuk the power sound yang mendukung acara ini sehingga apa yang ditampilkan hari ini kelihatannya bukan kelas kecamatan tetapi lebih dari kecamatan karena sangat luar biasa,” ungkap Bupati.
Untuk itu, orang nomor satu di Bumi Batara Guru mengajak hadirin utnuk memberikan apresiasi berupa tepuk tangan yang meriah kepada seluruh yang membuat suasana kegiatan hari ini begitu istimewa.
“Terima kasih juga yang sebesar-besarnya kepada Camat Kalaena beserta jajaran, kepada Tokoh Masyarakat yang telah berkontribusi sehingga apa yang terjadi di Kecamatan Kalaena ini bisa kita lihat sangat luar biasa,” jelas Budiman.
MTQ ke X Tingkat Kabupaten Luwu Timur Tahun 2024 ini dibuka secara resmi yang ditandai dengan pemukulan Bedug oleh Bupati Luwu Timur bersama Ketua Panitia, HM. Siddiq BM. (*)




