Universitas Andi Djemma (Unanda) kembali mencetak ratusan lulusan pada Wisuda Sarjana dan Magister Angkatan ke-26 yang digelar secara terbuka di Saodenrae Convention Center (SCC), Senin (26/5/2025).
Sebanyak 491 wisudawan dan wisudawati resmi menyandang gelar akademik dalam suasana penuh haru dan kebanggaan.
Staf Ahli Wali Kota Palopo bidang Hukum dan Pemerintahan, Amir Santoso, menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada seluruh lulusan.
“Semoga ilmu dan pengalaman selama kuliah menjadi berkah dan manfaat. Mari terus bermimpi dan mewujudkan harapan dengan semangat dan kerja keras,” tulisnya.
Tak hanya itu, dia juga menyampaikan penghargaan kepada sivitas akademika Unanda atas kontribusinya dalam menyukseskan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Palopo pada 24 Mei lalu yang berjalan aman dan tertib.
Rektor Unanda, Annas Boceng, mengungkapkan rincian lulusan yang terdiri dari berbagai fakultas. Fakultas Ekonomi mencatat jumlah wisudawan terbanyak, yakni 160 orang, disusul FISIP sebanyak 118 orang, Fakultas Hukum 85 orang, Fakultas Teknik 70 orang, dan Pascasarjana 11 orang.
“Total alumni Unanda hingga hari ini mencapai 8.294 orang, terdiri atas 8.213 lulusan S1 dan 81 lulusan S2,” sebut Annas Boceng.
Dia menyampaikan bahwa potensi alumni tersebut menjadi kekuatan strategis dalam mengembangkan Unanda di masa mendatang.
Rencananya, wisuda berikutnya akan digelar Oktober mendatang bertepatan dengan hari jadi kampus tersebut.
Ketua Tim SDPT LLDIKTI Wilayah IX Ichsan Kasnul, mengajak seluruh elemen pendidikan untuk terus berinovasi.
Dia menegaskan pentingnya mencetak lulusan yang mampu bersaing di tingkat global di tengah tantangan dunia yang terus berubah.
“Pendidikan tinggi tak cukup hanya akademik, tapi juga harus adaptif, inovatif, dan solutif,” ujarnya di hadapan para lulusan dan tamu undangan.
Acara wisuda ini turut dihadiri unsur Forkopimda Kota Palopo, Ketua Yayasan To Ciung Luwu, perwakilan Istana Kedatuan Luwu, para dosen, keluarga wisudawan, serta tamu undangan lainnya.




