Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi Masamba, Kabupaten Luwu Utara. Kali ini melibatkan seorang anggota Satuan Brimob Baebunta, Bripka Nuh Taufik, yang meninggal dunia setelah bertabrakan dengan sebuah truk pasir saat akan menuju ke Asrama Brimob Baebunta.
Informasi yang dihimpun, kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 12.00 Wita, Kamis (13/2/14) siang tadi. Saat itu, Nuh sedang buru-buru menuju ke Asrama Brimob Baebunta dari arah Masamba. Namun, saat berada di sebuah tikungan, tiba-tiba terdapat sebuah truk pasir dari arah berlawanan.
Akibat kejadian ini, warga setempat di sekitar lokasi kejadian kemudian melarikan Nuh ke RSUD Andi Djemma Masamba. Dr Fintje yang menangani korban mengatakan korban tiba di rumah sakit sekitar pukul 12.20 Wita dalam kondisi sudah tidak bernyawa lagi. Korban diduga mengalami gagal nafas akibat luka bengkak pada leher.
Hingga berita ini diturunkan, polisi belum memberikan informasi detail terkait status supir truk tersebut sebab masih dimintai keterangan oleh petugas.