BerandaNewsMetroBanjir Juga Terjadi di Luwu Timur

Banjir Juga Terjadi di Luwu Timur

Selain di Kota Palopo, bencana banjir ternyata juga terjadi di Malili, kabupaten Luwu Timur. Informasi yang dihimpun, bencana banjir menggenangi sekitar 30 rumah di Balambano, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili. Ketinggian air bahkan mencapai lutut orang dewasa.

Berdasarkan informasi warga setempat, banjir sebenarnya sudah terjadi sejak Minggu (7/4/13) kemarin, dan hingga hari ini belum juga surut.  Banjir disebabkan meluapnya air di Sungai Tula-Tula yang ada di sekitar pemukiman warga.

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Luwu Timur Asyhar mengatakan pihaknya telah meninjau lokasi banjir tersebut, dan diperkirakan kerugian yang diderita warga mencapai ratusan juta rupiah. (b)

Alpian Alwi

spot_img
spot_img
REKOMENDASI
Related News