Wali Kota Palopo PA Tenriadjeng menyampaikan rasa keprihatinannya atas kondisi pegawai Pemerintah Kota Palopo yang masih serba keterbatasan pasca pembakaran kantor Wali Kota dan perkantoran lainnya milik pemerintah. Keprihatinan itu disampaikan Tenriadjeng kepada DPRD Kota Palopo saat jelang akhir pembacaan laporan LKPJ.
“Pemerintah Kota Palopo prihatin dengan kondisi pegawai yang masih serba keterbatasan bahkan masih ada yang melantai karena tidak memiliki kursi dan meja, akibat orang orang yang tidak memiliki hati nurani yang baik,” ungkapnya.
Saat itu pula sejumlah PNS yang menghadiri pembacaan LKPJ Wali kota merasa terharu dan bersedih atas kondisi keprihatinan perkantoran Pemkot Palopo.
Tenriadjeng meminta kepada DPRD agar hal ini menjadi perhatian serius mengingat waktu periode jabatannya saat ini tinggal beberapa bulan saja, dan meminta agar DPRD dan aparat penegak hukum menangkap para pelaku pembakaran.
“Kepada DPRD saya meminta agar hal ini diperhatikan dan terus diperjuangkan ke depan begitupun dengan otak para pelaku pembakaran agar segera diproses,”pintanya yang disambut tepuk tangan segenap undangan yang hadir.
Amran Amir