Bupati Luwu Timur, Andi Hatta Marakarma melakukan pelantikan terhadap 39 pejabat eselon II dan III yang menempati posisi baru mereka.
39 pejabat yang dilantik itu terdiri dari 6 pejabat eselon II, dan 33 pejabat eselon III. Pelantikan itu digelar di Aula Sasana Praja Kantor Bupati Lutim, Kamis (30/01/14).
Dihadapan pejabat yang dilantik, Hatta mengatakan pegawai yang dipilih untuk menduduki suatu jabatan struktural adalah mereka yang telah memenuhi kualifikasi dan pengalaman yang
dinilai mampu memenuhi kebutuhan organisasi.
“Saya ingatkan agar saudara menjaga loyalitas dan komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab yang telah diamanahkan,” tegasnya.
Ia juga mengingatkan agar setiap pejabat yang dipromosi menggunakan kesempatan ini untuk meningkatkan kinerjanya. “Saya akan selalu memantau kinerja saudara, karena itu bekerjalah dengan sebaik-baiknya sebab saya akan kembali melakukan mutasi, jika hasil evaluasi menunjukkan kinerja saudara tidak mengalami peningkatan,” ujarnya.
Sesuai rilis dari Humas Pemkab Lutim, enam pejabat eselon II yang berganti posisi itu yakni Mas’ud Masse yang sebelumnya menjabat Asisten Ekonomi Pembangunan kini bergeser menjadi Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Sosial (Dinsnakertrasos) menggantikan Budiman yang kini menjabat kepala Dinas Tata Ruang dan Permukiman (Tarkim).
Sementara Askar yang sebelumnya menjabat Kadis Tarkim kini menjabat Staf Ahli Ekonomi dan Keuangan yang memang lowong. Selanjutnya Zakaria yang sebelumnya menjabat Kadis Kelautan dan Perikanan kini menjabat Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag). Posisi Plt.Kadis Kelautan dan Perikanan saat ini dijabat Burhan Mude selaku Sekretaris DKP.
Sekretaris Dewan (Setwan) yang dulunya dijabat Baharuddin kini dijabat Nurlang Ba yang sebelumnya menjabat Kepala Kantor Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpol Linmas), sementara Plt Kepala Kesbangpol sementara dijabat Asisten Pemerintahan Syahidin Halun. Bahruddin kini diposisi Asisten Ekonomi dan Pembangunan. (Rls)
Humas