Ribuan warga mendatangi tempat wisata pantai balo – balo, didesa Balo – Balo, kecamatan Wotu, kabupaten Luwu Timur, Rabu (13/7/16).
Salah seorang pengunjung pantai balo – balo, Sugiono yang ditemui mengaku kalau pantai ini menjadi prioritas keluarganya sebagai tempat wisata pasca hari raya Idul Fitri.
“Setelah sepekan lebaran, kami pastinya melakukan acara lebaran ketupat juga disini,” ungkap Sugiono.
Dirinya memilih pantai balo – balo karena pelataran pantai yang luas dan mudah dijangkau. “Dekat juga pak, apa lagi memang setiap tahun kita lakukan disini,” ungkapnya.
Kepala Desa (Kades) Balo – Balo, Rustam mengatakan, acara lebaran ketupat ini hanya istilah sebagai ajang silaturahmi antara warga. “Lebaran ketupat itu merupakan acara warga Lombok yang dibawa kesini,” ungkap Rustam.
Menurut Rustam, setiap tahun pasca Idul Fitri, warga dipastikan akan mengunjungi pantai balo – balo untuk menggelar lebaran ketupat.
“Hanya pantai balo – balo yang dipadati warga sepekan hari raya Idul Fitri sementara tempat wisata lainnya terlihat sunyi, apakah itu karena warganya yang ramah atau apa ya?,” ungkap Rustam.